KARIMUN (ADVERTORIAL) – Bupati Karimun Dr. H. Aunur Rafiq, S.Sos., M.Si., menyebut pemberdayaan kelompok wanita tani (KWT) sebagai pondasi dalam menciptakan ketahanan pangan, khususnya di Kabupaten Karimun.
LIDIKNUSANTARA.COM – Hal itu dikatakan Aunur Rafiq saat menghadiri silaturahmi antar Kelompok Wanita Tani (KWT) se-Pulau Kundur, Kabupaten Karimun, Minggu (11/06/2023).
“Dengan pemberdayaan kelompok wanita tani atau KWT ini diharapkan bisa menciptakan ketahanan pangan. Dan tentunya bisa meningkatkan pendapatan bagi keluarga mereka,” ucapnya di sela-sela kegiatan.
Diketahui kegiatan KWT meliputi pemberdayaan wanita tani di lingkungannya berupa pertanian hortikultura seperti cabai dan bermacam sayuran yang dibina langsung oleh dinas pertanian.
Silaturahmi antar KWT dan masyarakat pulau Kundur tersebut juga disejalankan dengan Lomba Sholawat. Hal itu, menurut Rafiq, dapat menjadikan Karimun sebagai daerah bersholawat dan mendapatkan syafaat dari Allah SWT.
“Dengan kegiatan sholawat ini, dapat menjadikan Karimun bersholawat agar masyarakatnya dapat syafaat dan diberikan Allah kemudahan dan kelancaran dunia dan akhirat”, ujarnya.
Sumber: R/Redaksi
Discussion about this post